Teach Tekno

Ayo Belajar Lebih Tentang Teknologi

Dampak Negatif dan Positif Penggunaan Internet

Teknologi future


Teach Tekno - Dalam kehidupan sehari-hari kita tidak lepas dari internet.Seiring perkembangan jaman, internet makin luas untuk digunakan.Mark Zuckerberg pun mengadakan kampanye ke indonesia tentang penggunaan internet agar dapat terhubung satu sama lain.

Indonesia pun telah memiliki jaringan generasi ke-4 atau 4G.Tak lupa juga, saat ini sudah banyak provider yang menyediakan layanan jaringan generasi ke-4 tersebut.Selain itu, 4g lebih cepat 3x dari 3g dan lebih stabil.Dampak penggunaan jaringan 4g membuat para netizen sering mendownload sesuatu atau menonton video tanpa buffering.


Tak luput dari modernisasi, dampak positif dan negatif penggunaan internet pun timbul.Hal ini menyebabkan internet menjadi sarana pembelajaraan maupun sarana penipuan.Ingin tahu dampak positif dan negatif penggunaan internet?Berikut dampak negatif dan positif penggunaan internet:


Dampak Negatif


1.Penipuan/scam



Scam
penipuan

Pernah membeli sesuatu di internet?.Mungkin di dunia nyata penipuan sudah marak terjadi, hingga menyebar ke internet.Penipuan ini biasa dilakukan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.Biasanya mereka melakukan penipuan secara terdidik atau terlatih.Misalkan membeli barang/sesuatu di situs online shop, karena terlalu tergiur dengan discount atau dalam gambar yang telah disediakan terlihat bagus begitu mudahnya kita akan membeli barang di situs tersebut.Namun apa yang terjadi?, barang pun tidak sampai ke tangan kita padahal sudah melakukan transaksi.

2.Pornografi



pornografi
No porno

Pornografi telah diatur dalam UU Nomor 44 tahun 2008.Maraknya pelecehan seksual terhadap anak mungkin terjadi karena mereka sering melihat/menonton video tak bermoral ini.Karena terlalu sering menonton, mereka tidak bisa menahan hawa nafsu yang menyebabkan anak menjadi korban pelecehan seksual.


3.Perjudian



nomor togel
Togel

Perjudian seringkali disebut dengan "Togel".UU Nomor 11 tahun 2008 menjelaskan tentang perjudian atau togel.Siapa saja yang melanggar peraturan undang-undang tersebut akan dipidana penjara 6 bulan dengan denda paling banyak 1 milliar rupiah.Mereka yang melakukan perjudian online ini biasanya pada tempat-tempat warung internet (warnet) maupun dirumah mereka sendiri.Polisi pun tidak tinggal diam.Saat ini polisi sudah menangkap beberapa bandar togel yang menyesatkan.

4.Kurangnya pergaulan



kurangnya pergaulan mengakibatkan dibully
koran bully


Karena terlalu asik atau kecanduan bermain game yang terhubung dengan koneksi internet maupun tidak, kita terkadang lupa akan bergaul.Bergaul itu penting karena memiliki banyak manfaat dibandingkan seharian bermain dalam dunia tak nyata.Dampak negatif dari kurangnya pergaulan dari menjadi korban bullying hingga tidak dianggap sama sekali oleh lingkungan sekitar.Jika bisa, kurangilah waktu didepan monitor tetapi jika melakukan sesuatu yang bermanfaat didepan monitor, seimbangilah bergaul dengan satu sama lain.


5.Pencemaran nama baik



pencemaran nama baik
pencemaran nama baik

Masih ingat dengan berita mengenai florence yang menghina yogyakarta, seorang remaja yang menghina presiden joko widodo lewat gambar, ervani yang menghina dias di media sosial facebook, dan 2 orang yang tidak diketahui menghina walikota tegal pada salah satu media sosial?Itu semua termasuk dampak negatif penggunaan internet karena pemakainya tidak mengetahui tentang undang-undang ite maupun tentang pencemaran nama baik.


Dampak Positif


1.Menjadi media pembelajaran



media pembelajaran
Ilustrasi seorang siswa sedang belajar


Internet juga seringkali digunakan bagi para siswa dan siswi untuk menyelesaikan tugas sekolah mereka.Internet juga seringkali menjadi buku alternatif bagi mereka yang sedang belajar.Tetapi, janganlah terlalu percaya dengan jawaban pada internet karena tidak selalu benar menurut jawaban dari tugas yang diberikan kepada siswa atau siswi.


2.Sebagai mata pencaharian



Google adsense ads
Google adsense


Penipuan dan perjudian dalam internet bukanlah termasuk mata pencaharian.Mata pencaharian bisa dilakukan pada internet.Misalkan anda membuat suatu blog yang diisi dengan konten-konten berkualitas, maka akan banyak advertiser yang ingin memasang iklannya pada blog anda.Dengan begitu banyak uang yang telah anda hasilkan pada internet.


3.Media komunikasi



berkomunikasi lewat facebook
berkomunikasi dengan salah satu media sosial

Menjalin komunikasi dengan teman dekat hingga orang tua tidak hanya terjadi pada dunia nyata saja, dalam dunia maya (dumay) pun seringkali sesama teman membicarakan suatu tugas dalam bentuk diskusi.

4.Media hiburan



media hiburan
Media hiburan


Hiburan pada internet antara lain dengan menonton video komedi atau lain sebagainya pada youtube, bermain game online, hingga membaca artikel lelucon.Selebih lagi jika anda tertawa secara wajar yang dapat menyegarkan tubuh dan pikiran anda.Mungkin penggunaan yang tidak secara bijak bisa menyebabkan dampak positif ini menjadi dampak negatif.


5.Sumber informasi



internet sumber informasi
ilustrasi sumber informasi


Jika tertinggal dengan berita di televisi maupun radio, internet pun menjadi jawaban alternatif tersebut.Kita bisa mencari sumber informasi melewati mesin pencari seperti google, yahoo search, bing search dan lain sebagainya.Selain menambah pengetahuan serta terhindar dari kesalapahaman, internet juga bisa menjadi media pembelajaran seperti point nomor 1.


Dampak negatif dan positif penggunaan internet kita alami tanpa sadar.Gunakanlah sesuatu hal secara bijaksana agar dampak negatif dari penggunaannya lebih terminimalisir.
Share this article :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Dampak Negatif dan Positif Penggunaan Internet"

Terima kasih karena anda telah membaca artikel diatas.Jika anda ingin berkomentar, bacalah peraturan atau kriteria jika ingin berkomentar.

Peraturan ini berlaku bagi anda yang ingin berkomentar:

1.Berkomentarlah sesuai EYD ( Ejaan Yang Disempurnakan),

2.Berkomentarlah menggunakan bahasa sopan, santun dan tidak melecehkan atau mencemarkan nama baik,

3.Berilah kritik atau saran dengan baik dan tidak melecehkan maupun mencacimaki,

4.Memuat kalimat, link, gambar mengenai pornografi, perjudian, pelecehan, dan yang dilanggar oleh pemerintah Indonesia,

5.Melakukan spamming dalam berkomentar.

Hal yang dibolehkan untuk berkomentar:

1.Promosi website, produk dan lain sebagainya berupa kalimat dan lain sebagainya asalkan tidak mengenai point no.4 pada kriteria berkomentar,

2.Boleh berkomentar diluar topik artikel atau konten tersebut.

Terima kasih jika anda telah membaca dan melakukan kriteria peraturan untuk berkomentar.

Terima Kasih Sudah Berkomentar
 
Copyright © 2015 Teach Tekno - All Rights Reserved
Template By. Kunci Dunia
Back To Top